Rabu, 12 November 2014

Musik Ska


Musik ska lahir tahun 1962 di Jamaika dari perpaduan musik R&B dan mento (paduan musik Afrika dan Jamaika). Pada saat itu jamaika sedang menggemari dan banyak meniru musik Amerika khususnya R&B dan Jazz. Maka, seseorang yang bernama Cecil Bustamente cambell – kemudian dikenal sebagai “Prince Buster”- mulai membuat sesuatu yang baru. Dia bekerjasama dengan pemain gitarnya yaitu Jah Jerry untuk bereksperimen di musik. Mereka mencoba menitik beratkan ketukan after beat seperti itu kemudian menjadi cirri khas musik dari Jamaika hingga saat ini. Awalnya musik ska bersifaty instrumental. Lalu juga berkembang unsure vokalnya. Musik ska memeang dicirikan dengan dominannya suara instrumen brass/ tiup logam seperti terompet, trombone, juga saxophone. Musik ska kemudian menjadi musik komersil pertama dari Jamaika. Pada kenyataannya musik ska dikenal sebagai musik dansa rakyat Jamaika.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar